
Via Vallen. (Instagram/viavallen)
Pedangdut Via Vallen berduka atas kehilangan janin yang ada di dalam kandungannya setelah sebelumnya sempat berjuang untuk mempertahankan calon buah hati.
Melalui unggahannya Sabtu (22/10/22) kemarin, Via Vallen membagikan foto bersama suaminya, Chevra Yolandi, dan memberi kabar bahwa janinnya telah berada di Surga.
"Dear anakku yang udah di surganya Allah Selamat bersenang senang di sana yaa nakk Di sini ami Alhamdulillah banget udah di kuatin dan di jagain bener bener sama abimu 🤍" tulis Via Vallen yang dikutip, Minggu (23/10/22).
Sebelumnya,
pelantun ‘Sayang’ itu mengabarkan jika janinnya sedang dalam kondisi yang tidak
baik di usia kehamilannya yang memasuki 8 minggu.
Dalam
unggahan Instagram Selasa (18/10/22) lalu, Via Vallen pun menceritakan kondisi
kehamilan pertamanya.
Ia
mengalami sakit pada bagian perut hingga ke punggung seperti ingin menstruasi. Selain
itu, Via Vallen juga mengalami flek yang tidak berhenti keluar. Kondisi
tersebut membuat Via Vallen memutuskan untuk memeriksakannya ke dokter.
Sayangnya,
dokter mengatakan bahwa kandungan Via Vallen tidak berkembang selama satu bulan.
Ia juga menyebut bahwa janinnya tidak bergerak, jantungnya tidak berdetak, dan
aliran darah janinnya pun tidak ada.
“Kata dokter, kamu udah ga berkembang selama 1 bulan Ami bingung nak, demi Allah bingung Melihat kondisi yang sekarang, Apakah mungkin dengan menunggu lagi, masih ada harapan untuk kamu berkembang dan bisa bener bener ami miliki,” pungkas Via Vallen dengan emoji menangis.
0 Komentar